Daripada Membeli Pembersih Berbahan Kimia, Cobalah Memakai Pembersih Alami ini.


Tak semua pembersih rumah tangga aman digunakan lantaran mengandung zat kimia
berbahaya. Tahukah Anda, jika bahan-bahan di dapur seperti soda kue, garam, cuka,
dan irisan jeruk bisa dimanfaatkan sebagai pembersih alami serbaguna? Ayo kita
ulas.

1. Polesan Perak dan Tembaga
Untuk membersihkan perhiasan atau perabot berbahan perak dan tembaga. Anda bisa
membuat polesan sendiri yang aman digunakan. Caranya sangat praktis, cukup
campurkan garam dan cuka hingga menjadi larutan semi kental. Gunakan kain yang
lembut untuk menggosok. Selanjutnya cuci perhiasan atau perabot dengan air hangat
kemudian keringkan. Sekedar info, cuka merupakan salah satu alternatif bahan ramah
lingkungan pengganti zat kimia amonia yang mampu mengurai lemak.

2. Pembersih Serbaguna
Ada larutan yang lebih ramah lingkunan ketimbang Anda membeli pembersih serbaguna
yang mengandung zat kimia. Coba gunakan cara ini, campurlah cuka dan air hangat
dengan perbandingan 1:1. Larutan tersebut dapat digunakan sebagai pebersih kerak
pada perabot, noda teh di cangkir, dan lainnya. Murah, praktis dan efektif bukan?

3. Menggosok Panci dan Ketel.
Garam, disamping sebagai bumbu masakan, juga bisa dipakai sebagai alternatif
pembersih perabotan. Taburkan garam ke alat masak yang kotor sebelum menggosoknya
dengan spon kasar atau sabut. Hindari cara ini untuk perabot yang dilapisi anti
lengket, semisal berbahan teflon. Permukaan alat masak yang bersih dan tanpa kerak
akan memaksimalkan hantaran panas saat digunakan.

4. Gunakan "Si Asam"
Pengilap alami bisa Anda peroleh dari bahan dapur maupun kebun pribadi. Jangan
langsung buang asam jawa, jeruk nipis dan lemon sisa memasak. Unsur asam yang
terkandung dapat dimanfaatkan untuk menggosok peralatan masak dan bak cuci piring
agar mengilap kembali. Caranya, gosokkan kulit atau irisan buah pada bagian yang
kusam. Dapur yang bersih akan membuat lalat, semut bahkan kecoa enggan mampir.
Berarti, Anda tak memerlukan insektisida untuk mengusir serangga pengganggu
tersebut.

5. Mensterilkan Spon Pembersih.
Spon yang biasa Anda gunakan untuk mencuci dan membersihkan perabot dapur bisa
menjadi tempat bakteri berkembang biak. Pasalnya, spon selalu berada dalam kondisi
lembab. Guna mensterilkannya cukup dengan merendam spon di larutan air garam.

6. Manfaat Ekstra Soda Gembira.
Lupakan produk pembersih mahal dan mengandung zat kimia berbahaya untuk
membersihkan dapur. Selain bahan pembuat cake, soda kue bisa digunakan sebagai
pembersih yang murah, aman plus efektif. Zat kimia alami berupa sodium bicarbonate
murni yang terkandung dalam soda kue tak berbahaya bagi kesehatan dan lazim
dimanfaatkan untuk berbagai keperluan dapur. Dengan menaburkan 1 sendok makan soda
kue, Anda bisa meluruhkan kotoran penyumbat saluran pembuangan air atau
menghilangkan bau dari tempat sampah atau karpet. Soda kue ampuh juga mengikis
kotoran makanan yang telah mengering sehingga dapat dipakai untuk membersihkan
area kompor penih noda dan cipratan minyak.


sumber : tipsjitu.com

0 Response to "Daripada Membeli Pembersih Berbahan Kimia, Cobalah Memakai Pembersih Alami ini."

Posting Komentar